Amido Balde unjuk gigi di pertandingan debutnya dengan mencetak quat-trick bagi Persebaya saat menang 8-0 atas Persinga Ngawi di Stadion Gelora Bung Tomo sore ini (16/2). (Satrio Wicaksono for Persebaya)
Fulltime Babak 32 Besar Piala Indonesia: Persebaya 8-0 Persinga

Mantab ke Babak 16 Besar

Kekuatan terbaik Persebaya tampil perkasa meladeni Persinga Ngawi pada babak 32 besar Piala Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo sore ini (16/2). Persebaya tampil dominan dan memetik kemenangan dengan skor akhir 8-0. Hasil ini membawa Green Force melaju ke babak 16 besar menghadapi Persidago Gorontalo.

Di babak pertama, Persebaya memimpin tiga gol tanpa balas. Pemain asing anyar Persebaya, Amido Balde menjadi bintang dengan dua golnya. Satu gol lagi disumbangkan oleh winger timnas Indonesia, Irfan Jaya.

Tak puas dengan keunggulan 3-0, Persebaya menekan pertahanan Persinga begitu peluit babak kedua dibunyikan wasit Rully Ruslin Tambuntina. Hasilnya, Balde mencetak hat-trick di menit ke-48. Tendangan kerasnya ke sudut kiri gawang Persinga tak kuasa dihentikan kiper Junaidi. Kepala Amido Balde kembali memakan korban setelah memaksimalkan umpan Irfan Jaya di menit ke-61. Quat-trick pertama mantan pemain Celtic di panggung sepak bola Indonesia.

Memimpin dengan skor 5-0 tak mengendurkan serangan Persebaya. Misi tim asuhan Djadjang Nurdjaman memperbesar keunggulannya tercipta di menit ke-70. Irfan Jaya menciptakan brace setelah menyepak bola liar di dalam kotak penalti. Persebaya unggul 6-0 atas Persinga.

Tak ingin ketinggalan dengan Amido Balde, rekrutan asing anyar lainnya Manuchehr Jalilov turut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-79. Dia sukses menanduk bola hasil umpan silang dari Irfan Jaya. Skor 7-0 untuk keunggulan Persebaya.

Di masa injury time, Rendi Irwan melengkapi pesta kemenangan Persebaya menjadi 8-0. Menerima umpan Ruben Sanadi, Rendi lantas melepaskan tendangan yang melewati jangkauan Junaidi, kiper Persinga. Tak lama kemudian, wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Di babak 16 besar, Persebaya sudah dinanti Persidago yang secara mengejutkan menyingkirkan tim tangguh Persipura Jayapura. Persebaya akan melawat ke markas Persidago pada leg pertama. (*)

BERITA LAINNYA