Bek tangguh Persebaya Otavio Dutra saat mengikuti sesi latihan di Stadion Gelora Bung Tomo kemarin (4/10). Dia juga berlatih di Lapangan SIER tadi pagi (5/10). Pemain asal Brasil itu diboyong ke Malang menghadapi Arema FC besok sore (6/10). (Satrio WIcaksono for Persebaya)
Dua Pilar Asing Pulih

Dutra dan Pugliara Berangkat ke Malang

Persebaya akan meladeni Arema FC dengan kekuatan penuh di Stadion Kanjuruhan, Malang besok (6/10). Pemain yang semula cedera dipastikan pulih. Bek tangguh Otavio Dutra dan gelandang Robertino Pugliara diboyong pelatih Djadjang Nurdjaman ke Malang.

Dutra sebenarnya sudah ikut diboyong oleh pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman ke Palembang, namun sehari menjelang pertandingan, pemain asal Brasil tersebut mengalami gangguan kesehatan, sehingga di laga melawan Sriwijaya FC, perannya digantikan oleh Andri Muliadi. Dutra juga absen saat Persebaya menjamu Mitra Kukar di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (22/9).

Kondisi Otavio Dutra dan Robertino Pugliara sudah pulih dan diboyong saat Persebaya meladeni Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, besok sore (6/10). Keduanya melahap sesi latihan kemarin sore (4/10) di Stadion Gelora Bung Tomo. (Satrio Wicaksono for Persebaya)

Sementara itu Robertino Pugliara sempat diturunkan saat melawan Sriwijaya FC. Hanya saja, gelandang asal Argentina itu tampil selama 41 menit dan cederanya itu membuatnya absen saat berjumpa Mitra Kukar.

Sebelumnya, Dutra dan Pugliara menjalani latihan secara terpisah. Namun, kini mereka sudah pulih dan bakal kembali tampil di matchday 24 GO-JEK Liga 1 2018. Kehadiran keduanya akan menambah kekuatan Green Force. (*)

Daftar Pemain Persebaya
1. Alfonsius Kelvan
2. Miswar Saputra
3. Abu Rizal Maulana
4. M. Irvan Febrianto
5. Ruben K Sanadi
6. Otavio Dutra
7. Andri Muliadi
8. M. Syaifuddin
9. Misbakus Solikin
10. M. Hidayat
11. Fandy Eko Utomo
12. Rendi Irwan
13. Oktafianus Fernando
14. Osvaldo A Haay
15. Irfan Jaya
16. Rishadi Fauzi
17. David Da Silva
18. Robertino G Pugliara

BERITA LAINNYA