Bonek dari Tribun Timur berkerjasama dengan Polres Tanjung Perak saat membagikan masker di dua pasar di daerah Surabaya Utara (Persebaya)
Bonek Wani Lawan Covid-19

Tribun Timur Bagi Masker di Dua Pasar

Gerakan Bonek Wani Lawan Covid-19 makin hari makin masif. Yang terbaru, Tribun Timur bergerak untuk membagikan masker hari ini. Bekerjasama dengan Polres Tanjung Perak, dulur-dulur Bonek menyasar dua pasar besar di daerah Surabaya Utara, yaitu Pasar Pabean dan Pasar Kilometer.

"Kebetulan kita mendapat bagian Surabaya Utara untuk membagi masker, jadi kita menargetkan dua pasar ini," ujar Hasan Tiro, koordinator Tribun Timur.

Seperti komunitas tribun lainnya, Tribun Timur juga melakukan kampanye Tri Wani. Wani bermasker, Wani cuci tangan dan Wani jaga jarak. Gerakan tersebut juga mendapatkan sambutan hangat dari pedagang dan pengunjung pasar. "Kita berterima kasih kepada masyarakat yang dengan sadar dan menerima kampanye kita untuk mencegah penyebaran Covid-19," terang Hasan.

Selain itu dirinya sebagai perwakilan komunitas dan Bonek mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian. Dalam hal ini khususnya Polres Tanjung Perak yang sudah membantu untuk membagikan masker dan faceshield.

Di sisi lain, Kapolres Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum memuji gerakan Bonek Wani Lawan Covid-19. Menurutnya militansi dari fans fanatik Persebaya bisa berguna tidak hanya saat di stadion namun juga bisa digunakan untuk mengatasi krisis seperti pandemi ini.

"Tentunya kita tidak hanya sekarang saja menggandeng Bonek dalam kegiatan kita, banyak kegiatan positif sebelumnya juga melibatkan Bonek," kata Kapolres. "Terima kasih kepada rekan-rekan Bonek yang sudah ikut mengedukasi agar masyarakat tetap bisa produktif dengan tetap menjaga protokol kesehatan dan menekan angka penularan Covid-19," pungkasnya. (*)

 

 

BERITA LAINNYA