Pemain Al Rayyan M. Rizky A (16) berduel dengan kiper Polda Jatim Ababil Syahbellah (kiri) pada laga Kompetisi Kapal Api Persebaya 2018 di Lapangan Persebaya, Karanggayam, Kamis (12/4) sore. (Persebaya)

Gol Bunuh Diri Gagalkan Kemenangan Al Rayyan

TIGA angka di depan mata tak mampu dipertahankan Al Rayyan pada lanjutan Kompetisi Kapal Api Persebaya 2018 Seri A. Mereka harus puas bermain imbang 1-1 melawan Polda Jatim di Lapangan Persebaya, Karanggayam, Kamis (12/4) sore.

Al Rayyan yang ingin mengatrol posisi dari papan bawah klasemen sementara langsung bermain menyerang. Mereka mencoba menembus pertahanan Polda Jatim. Gol yang dinanti Al Rayyan baru tercipta melalui M. Rizky A. pada menit ke-36.Polda Jatim langsung berupaya membalas. Hanya saja skor 1-0 untuk Al Rayyan menutup babak pertama.

Usaha keras Polda Jatim menyamakan kedudukan berlanjut usai turun minum. Tapi nampak sia-sia, terutama lantaran tak bisa menembus jala gawang Achmad Humaidi yang bermain impresif. Sebaliknya, Al Rayyan yang juga bermain lumayan bagus, pun tak kunjung mencetak gol lagi.

Gol untuk Polda Jatim pada menit ke-81 sendiri berasal dari serangan ke pertahanan Al Rayyan. Malangnya bagi Rafi Wahyu yang berjaga di posisinya, upayanya menghalau serangan itu justru membuat bola mengarah masuk ke gawang sendiri. Hasil tersebut membuat skor kembali imbang menjadi 1-1.

Al Rayyan di sisi lain, juga sebenarnya punya peluang untuk menang. Namun pertahanan Polda Jatim dan penampilan kiper Ababil Syahbellah mampu membatalkan peluang emas yang sempat diperoleh tim asuhan Yanto Imam.

Posisi kedua tim kini dipisahkan jarak tiga poin. Satu poin tambahan yang diperoleh kedua tim mengubah posisi di klasemen sementara. Al Rayyan tetap tak beranjak di posisi kedelapan dengan lima poin, sementara Polda Jatim berada di tangga kelima dengan 8 poin. (*)

DATA & FAKTA:

Al Rayyan 1 (1) vs 1 (0) Polda Jatim
Pencetak Gol:
Al Rayyan: M. Rizky A. (36')
Polda Jatim: Rafi Wahyu (81 Own Goal)

Susunan Pemain:
Al Rayyan:
20- Achmad Humaidi (PG), 4- Oka Wardana (C), 25- Muh. Yusup S/5- Khusnul Maarif (28'), 3- Dellevia Ibnu A, 14- Bachtiar/8- Rafi Wahyu (67'), 16- M. Rizky A, 22- Adhimas GE, 17- Roy Yusuf Ivansyah, 6- Afan Yanuar, 18- M. Gunawan, 27- Ahedi Syukro S/9- Boby Seta (35')
Kartu Kuning: M. Rizky A (89')
Kartu Merah: -
Pelatih: Yanto Imam

Polda Jatim:
1- Ababil Syahbellah (PG), 29- M. Dwi Yulianto, 16- Achmad Roni, 4- Hanif Budiman/13- M. Ali Mahfud (9'), 17- M. Henry, 32- M. Ardi Romadhon, 8- Zaesyar SY (C)/33- James M.W (47')/24- Catur Putra (85'), 6- Bahrul Fuad F, 31- Erwin Iga, 15- M. Aditiya N/3- Abdi Fajrul (47')/22- Arya bagaskara (73'), 11- Aldi Setya W
Kartu Kuning: M. Henry (52'), M. Ali Mahfud (74'), Bahrul Fuad F (90'+1), Erwin Iga (90'+1)
Kartu Merah: -
Pelatih: Priyo Handoko

Wasit: Faruq Asfandiar
Asst. Wasit 1: Antonius
Asst. Wasit 2: Said
Wasit Cadangan: Hafid

Stadion: Lapangan Persebaya
Pertandingan No: 27
Kasta: Seri A
Cuaca: Berawan

BERITA LAINNYA