Bruno Moreira berusaha melewati penjagaan pemain Persib. (Persebaya)

Duel klasik tersaji di pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2021/2022. Untuk sementara Persebaya tertinggal atas tim tamu Persib Bandung di babak pertama. Mantan striker Bajol Ijo, David Da Silva yang mencatatkan namanya di papan skor.

Kedua tim rupanya tidak mau gegabah dalam memulai permainan. Baik Persebaya maupun Persib Bandung tidak banyak mendapatkan peluang.

Ketika mendapatkan bola, kedua tim lebih memilih untuk menguasai bola. Tampak dari statistik penguasaan bola yang hampir berimbang. Yaitu 55 berbanding 45 persen.

Persebaya sempat melakukan tekanan di menit ke-21. Pergerakan Supriadi berhasil membuka ruang tembak untuk dirinya sendiri. Sayang tendangannya masih mengarah ke pelukan I Made Wirawan.

Persib Bandung berhasil membuka keunggulan di menit ke-24. Bola umpan dari sisi kanan gawang Persebaya diterima oleh David Da Silva yang berdiri di depan gawang. Bajol Ijo ketinggalan satu gol.

Persebaya berusaha untuk membalas. Sebanyak empat tembakan dilakukan selama 45 menit babak pertama. Namun kokohnya pertahanan Persib belum juga tertembus.

Hingga turun minum, skor tidak berubah. Maung Bandung unggul tipis 1-0 atas Bajol Ijo. (*)

 

Populer

Rute Baru di Tengah Kota Surabaya, Green Force Run 2024 Lebih Seru
Persebaya Siapkan Skuad Lebih Cepat dan Lebih Baik Songsong Musim 2024/2025
Jelang Lawan Arema, Penggawa Persebaya Onfire
Bejo Tegaskan Agar Pemain Tak Gentar Kondisi Lapangan
Persebaya U-13 dan U-15 Lolos ke Final
Robson Siap Ngeyel Rebut Poin di Laga Debut