Makan Konate mencoba melepaskan diri dari penjagaan pada sesi latihan Kamis (24/9). (Persebaya)

Tinggal sepekan lagi extraordinary competition Shopee Liga 1 kembali bergulir. Persebaya akan bertamu ke markas PSS Sleman di laga pembuka. Dalam waktu yang cukup singkat tersebut Aji Santoso mulai menghitung kekuatan calon lawannya.

Pelatih Persebaya tersebut tengah mempelajari cara bermain Super Elang Jawa (julukan PSS). Beberapa pertandingan terakhir PSS menjadi acuan Aji dalam mengukur kekuatan lawan.

"Ya pasti, kami mempelajari kekuatan tim Sleman. Terutama pertandingan-pertandingan terakhir," ungkap Aji.

"Karena beberapa bulan kan tidak tidak ada pertandingan, jadi kami menganalisa dari pertandingan terakhir dia saja," imbuhnya.

Hasil dari analisa permainan lawan tersebut dituangkan dalam latihan hari ini. Aji mengulang menu latihan strategi yang dianggap pas untuk meredam tim tuan rumah. Dirinya ingin memastikan seluruh anak asuhnya paham pola permainan yang diinginkannya.

"Latihan hari ini tadi kami mengulangi latihan kemarin untuk pemantapan. Supaya pemain dalam kondisi benar-benar memahami apa yang saya inginkan dalam pertandingan nanti. karena hari-hari terakhir ini sudah latihan topiknya mengarah ke pertandingan lawan PSS," beber mantan kapten Persebaya era 97-98 tersebut.

Tingginya tensi latihan hari ini hampir saja membuat satu pemain lagi menepi. Koko Ari sempat berhenti di tengah latihan akibat diterpa bola keras yang mengenai kepalanya. Beruntung bek kanan Bajol Ijo tersebut masih dapat kembali melanjutkan latihan.

"Tadi kena shooting bola aja kepalanya, agak pusing, tapi beberapa saat setelah istirahat pulih lagi," pungkasnya. (*)

 

Populer

Menang 1-0 Atas Tuan Rumah Bali United, Persebaya U-16 Kokoh di Puncak
Persebaya Belum Berhasil Raih Kemenangan
Persebaya Siapkan Skuad Lebih Cepat dan Lebih Baik Songsong Musim 2024/2025
Gol Andre Samakan Kedudukan, Bangkitkan Permainan Persebaya
Menang di Laga Terakhir, Bersiap Menyongsong Musim Depan
Persebaya dan Pemkot Berkolaborasi untuk Meriahkan Hari Jadi Kota Surabaya