Bonek saat mendukung Persebaya dalam pertandingan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo. (Persebaya)

Izin dari kepolisian untuk pertandingan Persebaya kontra Persinga Ngawi akhirnya keluar. Namun, jika jadwal awal pertandingan akan diselenggarakan malam hari, Polrestabes Surabaya meminta agar laga dimajukan sore.

Sesuai surat yang dikirimkan Polrestabes Surabaya, direkomendasikan agar kick-off babak 32 besar Piala Indonesia itu pada pukul 15.30 WIB. Sebelumnya, dari jadwal PSSI yang dirilis PSSI, dinyatakan pertandingan akan dimulai pukul 19.00 WIB. 

”Karena itu sudah menjadi keputusan kepolisian, kami siap mematuhi. Bagi kami tidak ada masalah, main sore atau malam,” kata Manajer Persebaya Candra Wahyudi.

Candra menyatakan, rekomendasi dari Polrestabes Surabaya itu sudah dikirimkan ke PSSI selaku operator Piala Indonesia. Seperti laga-laga sebelumnya, bisa ada rekomendasi perubahan jam pertandingan dari kepolisian, PSSI biasanya menyetujui. (*)

 

Populer

Persebaya Siapkan Skuad Lebih Cepat dan Lebih Baik Songsong Musim 2024/2025
Rute Baru di Tengah Kota Surabaya, Green Force Run 2024 Lebih Seru
Persebaya dan Pemkot Berkolaborasi untuk Meriahkan Hari Jadi Kota Surabaya
Persebaya Kampung Wani, Ratusan Warga Seru-Seruan Bareng Pemain 
Menang di Laga Terakhir, Bersiap Menyongsong Musim Depan
Laga dan Ujian Terakhir untuk Pemain, Dipertahankan Atau Tidak