Ruben Karel Sanadi, kapten tim Persebaya, hadir di acara tasyakuran ulang tahun kedua Paguyuban Bonek Tambaksari di Kantor Kecamatan Tambaksari petang tadi (24/2). Terlihat juga sejumlah pentolan Bonek dan camat Tambaksari, M. Ridwan. (Persebaya)

Kapten Persebaya Sambangi Bonek Tambaksari

Setelah resmi menggunakan ban kapten Persebaya Surabaya di musim ini, Ruben Sanadi harus lebih pintar mengatur waktunya. Sebab, selain berjibaku dengan jadwal latihan yang padat, pemain asal Papua ini mulai kebanjiran undangan dari komunitas Bonek.

Terbaru, Ruben hadir di acara tasyakuran Paguyuban Bonek Tambaksari. Mereka ulang tahun kedua. Acara yang berlangsung di Kantor Kecamatan Tambaksari itu berlangsung guyub, gayeng, dan penuh semangat kekeluargaan.

Sejumlah pentolan Bonek juga hadir untuk memberikan dukungan langsung kepada Paguyuban Bonek Tambaksari. Di antaranya ada Cak Grandong dari Gate-21 dan Capo Ipul, dirijen Green Nord. Selain mereka, ada juga camat Tambaksari, M. Ridwan serta para Muspika lainnya. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan diakhiri Song For Pride, anthem Persebaya.

"Saya sangat senang bisa datang dan berkumpul bersama rekan-rekan Bonek secara langsung. Karena jujur, meski baru setahun di sini, tapi saya sudah merasa seperti orang Surabaya," kata Ruben saat diminta memberikan sambutan oleh panitia. "Bersama dengan pemain lain, kami berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi Persebaya dalam setiap pertandingan," tegasnya.

Pemain yang masuk dalam skuad timnas besutan Simon McMenemy itu berharap, sinergitas antar suporter dan Persebaya kian solid kedepannya." Kami akan bermain lebih semangat kalau ada dukungan dari kalian," ucap Ruben yang langsung disambut dengan teriak "WANI" dari puluhan Bonek Tambaksari yang hadir di acara tersebut.

Sementara itu, M Ridwan, Camat Tambaksari menambahkan bahwa, acara tasyakuran sekaligus pemberian santunan bagi para anak yatim piatu itu adalah agenda rutin." Sudah dua tahun ini kami menggelar acara seperti ini. Tujuannya untuk mengguyubkan semua komunitas Bonek yang ada di Kecamatan Tambaksari," kata pria asal Ternate, Maluku Utara itu.

Sebelumnya, Ruben bersama Nelson Alom dan Elisa Basna juga datang dan memberikan dukungan langsung saat seluruh Bonek dari berbagai tribun menggelar Bonek Charity di Jatim Expo Jumat (22/2) malam lalu. (*)

BERITA LAINNYA